| SELAMAT DATANG DI WEBSITE KUTAWARU BERSATU | DENGAN SEMANGAT PERJUANGAN MARILAH KITA BERSATU DEMI MENGGAPAI HARAPAN YANG LEBIH BAIK LAGI |

Banner 468 x 60px

Pelopor Pemersatu Karang Taruna Adhitya Karya & Karang Taruna Wiratama Jaya Kelurahan Kutawaru " TINGGALKAN YANG DULU, KERJAKAN YANG BARU , PEMUDA BERKARYA KUTAWARU MAJU "
 

Jumat, 11 Agustus 2017

Membangun Kutawaru Dengan KKN

Membangun Kutawaru Dengan KKN.
  

Kutawaru News - Kelurahan Kutawaru di Kecamatan Cilacap Tengah menyimpan potensi alam dan sosial yang dapat dibanggakan. Hal ini telah di petakan oleh Holcim dengan berbagai program kemitraan yang sudah dan terus dilaksanakan. Saat ini satu program pengembangan wilayah sedang di rintis, yaitu Kutawaru Desa Wisata.

Corporate Communication Holcim Indonesia, Deni Nuryandain mengatakan, sesuai dengan master plan, pengembangan ini memerlukan waktu selama tiga tahun kedepan. Pihaknya telah memulai tahun ini, tepatnya bulan Juli 2017 dengan menempatkan 21 mahasiswa KKN (Kuliah Kerja Nyata ) yang menajamkan program tersebut, dilanjutkan tahun-tahun berikutnya. Berbagai potensi yang ada di Kutawaru saat ini diantaranya industri rumah tangga Batik Mangrove yang telah dikembangkan dengan pewarna alami pohon mangrove, kolam pemancingan dan rekreasi alam , optimalisasi lahan untuk industri penyulingan minyak kayu putih dan budidaya kambing peranakan etawa yang dikelola mandiri oleh warga.

Terebosan kedepan untuk menjadikan Kutawaru menjadi Desa Wisata adalah menggabungkan potensi yang ada sehingga terintegrasi satu sama lain ditambah dengan rencana pembangunan wahana wisata track mangrove dan track air ( susur kanal dengan perahu ). Rencana ini sedang dimatangkan dengan Universitas Sebelas Maret dan Pemerintah Daerah dan Dinas Pariwisata.(Arin).




Sumber      : http://www.cilacapkab.go.id


Editor         : Erik Stiyanto